Harga Vivo X6 Plus, Hp android Lollipop Layar Super AMOLED 5.7 inchi

Gratis Ongkir Tiap Hari di Lazada

Harga Vivo X6 Plus – Seperti yang telah kita ketahui bersama, bahwa salah satu produsen gadget asal negeri Cina yaitu Vivo baru saja meluncurkan dua buah produk terbaru mereka. Produk terbaru mereka adalah Vivo X6 dan Vivo X6 Plus yang dimana kedua smartphone ini telah mengusung teknologi layar yang berkualitas. Seri Vivo X6 telah kita bahas pada artikel sebelumnya, dan kini saatnya kita membahas spesifikasi dan harga Vivo X6 Plus.

Harga Vivo X6 Plus

Harga Vivo X6 Plus, Hp android Lollipop Layar Super AMOLED 5.7 inchi

Flash Sale Rp 1

Smartphone Vivo X6 Plus merupakan versi jumbo dari seri Vivo X6 yang diluncurkan secara bersamaan beberapa waktu yang lalu. Secara garis besar seri jumbo X6 Plus ini hanya membawa sedikit perubahan spesifikasi yang ada, terutama pada ukuran layar dan memori internal. Walaupun demikian, faktanya harga Vivo X6 Plus ini jauh lebih mahal dari seri sebelumnya.

Berbicara soal layar, smartphone x6 Plus ini hadir dengan ukuran layar seluas 5.7 inchi dengan menggunakan panel layar jenis super AMOLED capacitive touchscreen, yang mampu menampilkan hingga 16M warna. Dengan Panel layar AMOLED, maka layar tersebut memiliki resolusi 1080 x 1920 piksel dengan kepadatan layar mencapai 386 ppi.

Flash Sale Rp 1

Sedangkan untuk melindungi layar telah disediakan teknologi lapisan anti gores Scratch Resistant yang sudah mampu melindungi layar dari gangguan apapun. Lalu untuk desain fisik smartphone Vivo X6 Plus ini sama persis dengan seri sebelumnya yang telah dilengkapi fitur sidik jari atau Fingerprint sensor.

Selain memiliki desain yang sama, bahan material yang digunakan juga sama persis, yaitu menggunakan bahan aluminum – magnesium alloy. Hanya saja ukuran dimensi smartphone Vivo seri jumbo ini lebih besar mencapai  158.4 x 80 x 6.9 mm dan bobot mencapai 171 gram.

Harga Vivo X6 Plus, Hp android Lollipop Layar Super AMOLED

Kinerja Dapur Pacu Diperkuat RAM 4GB

Kinerja yang mampu dihasilkan smartphone seri X6 Plus ini tergolong sangat tangguh berkat adanya dukungan kapasitas RAM yang sangat besar. Pada inti mesin telah disiapkan Chipset MediaTek MT6752 yang berkekuatan prosesor Octa-core dengan kecepatan 1,7 GHz.

Kombinasi perangkat keras kelas wahid yang ada pada sektor dapur pacu tersebut dipastikan akan memberikan kinerja yang tangguh dan stabil. Apalagi, phablet Vivo X6 Plus ini juga mendapat support dari memori RAM berkapasitas 4 GB yang pastinya akan memberikan kemampuan olah data dan juga multitasking yang lancar dan responsif.

Lalu dibagian sistem operasi, smartphone telah berjalan pada OS Android Lollipop yang dipercantik dengan tampilan antarmuka Funtouch OS terbaru. Sektor dapur pacu ini memang masih mengusung komponen yang sama dengan seri X6, namun harga Vivo X6 Plus ternyata jauh lebih mahal dibanding seri X6.

Dengan banderol harga yang lebih mahal, ternyata smartphone seri X6 Plus ini telah dilengkapi dengan dengan spesifikasi ruang penyimpanan yang sangat besar. Tercatat memori internal yang ada pada seri ini sebesar 64 GB yang meningkat dua kali lipat dari memori internal yang ada pada seri sebelumnya.

Kapasitas ruang penyimpanan yang ada tersebut masih bisa kita perluas lagi dengan menambahkan slot microSD, dimana slot microSD ini dapat diekspansi mencapai 128 GB. Namun jika kita ingin menambahkan slot microSD, kita haru merelahkan slot SIM 2 Untuk tempat Slot microSD.

Harga Vivo X6 Plus, Hp android Lollipop 4G LTE CPU Octa Core

Daya Baterai meningkat

Selain kapasitas memori internal yang bertambah luas dari seri sebelumnya, baterai pada seri X6 Plus ini juga meningkat. Jika pada seri Vivo X6 hanya ada daya baterai sebesar 2400 mAh, namun baterai smartphone seri X6 Plus ini meningkat menjadi 3000 mAh.

Sedangkan untuk jenis baterai yang digunakan masih sama yaitu jenis baterai Litium Ion, dan juga sama – sama tidak bisa dilepas. Spesifikasi baterai pada smartphone Vivo X6 Plus ini juga telah dilengkapi dengan fitur Fast battery charging.

 

Akses Internet 4G LTE, Kamera 13 Mp harga Vivo X6 Plus

Akses Internet Menggunakan Jaringan 4G LTE

Sama seperti seri yang sebelumnya, spesifikasi smartphone Vivo X6 Plus pada sektor konektifitas juga telah dilengkapi dengan teknologi dual SIM. Kedua kartu seluler tersebut bisa aktif secara bersamaan dan sudah bisa mengakses jaringan data 4G LTE kategory 6.

Kecepatan yang mampu dihasilkan oleh jaringan data 4G LTE tersebut bisa mencapai 300 mbps untuk setiap aktifitas pengunduhan file. Sedangkan untuk aktifitas mengupload foto atau video, samrtphone ini dapat dipacu hingga kecepatan sebesar 50 mbps.

Harga Vivo X6 Plus, Hp Android Lollipop 4G LTE RAM 4 GB Memori Internal 64 GB

Selain terdapat jaringan data 4G LTE yang menjadi koneksi utama tersebut, smartphone vivo X6 Plus ini juga telah dilengkapi dengan jaringan data 3G HSPA yang memiliki kecepatan yang cukup baik. Tidak lupa pada bagian ini juga telah dilengkapi dengan jaringan EDGE dan juga GPRS.

Selanjutnya untuk fitur konektifitas yang ada juga cukup lengkap, dengan harga Vivo X6 Plus yang cukup mahal. Pada smartphone ini telah dilengkapi fitur konektifitas seperti Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth v4.0, microUSB v2.0, USB Host dan juga A-GPS.

Kamera 13 MP dan 8 MP

Layaknya perangkat pintar kelas atas lainnya, phablet Vivo X6 Plus ini juga dibekali dengan sepasang kamera berkemampuan sangat baik. Sebagai kamera utama, Vivo menyematkan kamera 13 MP yang terletak di sisi belakang bodi metal phablet ini.

Kamera tersebut juga dilengkapi dengan fitur LED Flash dan Autofocus yang akan membantu Anda untuk tetap bisa menghasilkan foto yang fokus dan terang di tempat yang minim cahaya. Kamera primer pada Vivo X6 Plus mampu menghasilkan foto beresolusi 4128 x 3096 pixels.

Selain fungsi fotografi, kamera belakang Vivo X6 Plus juga bisa digunakan untuk merekam video dan mampu menghasilkan rekaman video beresolusi 1080p pada 30fps. Sedangkan untuk kamera depan atau sekundernya, phablet terbaru dari Vivo ini juga sudah dilengkapi dengan kamera beresolusi tangguh 8 MP.

Harga Vivo X6 Plus, Hp Android Lollipop 4G LTE Layar Super AMOLED

Spesifikasi Vivo X6 Plus

Kartu Sim Dual SIM
Ukuran (P x L  x T) 158.4 x 80 x 6.9 mm
Berat 171 gram
Pilihan Warna Silver, Gold, Rose Gold
Ukuran Layar 5.7 inches (~70.7% screen-to-body ratio)
Tipe Layar Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
Resolusi Layar 1080 x 1920 pixels (~386 ppi pixel density)
Pelindung Layar Scratch Resistant
Interface Funtouch OS
Sistem Operasi Android OS, v5.1 (Lollipop)
Chipset MediaTek MT6752
Processor Octa-core 1.7 GHz Cortex-A53
GPU Mali-T760 MP2
RAM 4 GB LPDDR3
Memori Interal 64 GB
Memori Ekternal microSD, up to 128 GB (uses SIM 2 slot)
Kecepatan Internet HSPA, LTE Cat4 150/50 Mbps
Konektivitas Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth v4.0, microUSB v2.0, USB Host
GPS A-GPS, BDS
Kamera Belakang 13 MP, 4128 x 3096 pixels, Phase detection autofocus, LED flash, Apeture F/2.2, 6-Element lens
Video  1080p@30fps
Kamera Depan 8 MP, (3264 x 2448 pixels), 1080p@30fps
Baterai Non-removable Li-Ion 3000 mAh
Fitur Andalan
  • Fast battery charging
  • Fingerprint
  • Material Metal (aluminum-magnesium alloy)

Harga Vivo X6 Plus, Hp Android Lollipop 4G LTE RAM 4 GB

Harga Vivo X6 Plus

Infromasi yang kami dapatkan, menyebutkan bahwa untuk harga Vivo X6 Plus di negara asalnya Cina dibanderol mencapai $500 atau setara Rp. 6.9 Jutaan dengan kurs USD1 = Rp.13.800. Harganya memang sangat jauh lebih mahal dibandingkan harga Vivo X6 yang memiliki ukuran layar lebih kecil.

Namun kedua smartphone ini baik itu seri X6 ataupun seri X6 Plus sama – sama telah dibekali kapasitas RAM sebesar 4 GB dan juga telah memakai bahan material premium berjenis alumunium magnesium alloy. Nah sampai disini Anda mau pilih yang mana?

Harga Vivo X6 Plus Baru Harga Vivo X6 Plus Bekas
$500 (Rp. 6.9 Jutaan)
Harga Terbaru : Harga Vivo X6

 

Nah itulah sedikit ulasan mengenai HargaVivo X6 Plus yang sudah Kami sajikan untuk Anda pencinta gadget tanah air. Untuk masalah Harga Vivo X6 plus yang sudah tertera di atas, Kami tidak bisa memberikan harga yang pasti, karena bisa jadi sewaktu – waktu bisa berubah atau dikarenakan perbedaan daerah pemasarannya.

Sekian informasi Harga Vivo X6 plus yang Kami sampaikan pada kali ini, semoga informasi diatas bermanfaat bagi Anda semua, tunggu informasi dari Kami selanjutnya dengan tetap mengunjungi Situshape,net

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada
Flash Sale Rp 1
x