Harga Samsung Galaxy On5 – Segera dirilis pada Bulan November tahun ini kabarnya akan mengusung kamera berukuran 8 MP. Smartphone terbaru dari Samsung ini merupakan pendatang baru di kelas entry level yang mengusung teknologi tidak diragukan lagi. Selain mengusung kamera 8 MP, Samsung juga telah membekali smartphone terbarunya ini dengan jaringan internet 4G LTE.
Harga Samsung Galaxy On5
Galaxy On5 yang merupakan smartphone entry level dari Samsung ini sudah dibekali dengan racikan komponen spesifikasi yang sangat lengkap. kehadiran smartphone ini akan menambah daya saing yang semakin ketat di pansa pasar smartphone tanah air. Menurut informasi yang kami dapatkan smartphone ini akan resmi dirilis pada bulan November tahun ini.
Spesifikasi Samsung Galaxy On5 sudah dibekali dengan komponen yang cukup lengkap, dimana Samsung telah menanamkan sebuah chipset yang cukup tangguh dengan inti prosesor Quad core. Kemudian untuk sektor yang diandalkan adalah sektor fotografi, dimana sudah disediakan kamera berlensa 8 MP yang diletakkan pada bagian belakang bodi smartphone Samsung Galaxy On5 ini.
Selain itu terdapat pula sektor konektifitas yang stabil saat digunakan untuk berselancar di dunia internet dengan menggunakan jaringan 4G LTE. Namun sayangnya demi untuk menekan harga Samsung Galaxy On5, pihak vendor hanya menyediakan layar berpanel TFT yang menghiasi tampilan display smartphone ini.
Sedangkan untuk kelebihan serta kekurangan spesifikasi yang ada pada smartphone Samsung Galaxy On5 dapat Anda baca di segmen – segmen berikut ini.
Review Spesifikasi Samsung Galaxy On5
Desain & Layar
Samsung Galaxy On5 mengusung konsep desain yang biasa diadopsi oleh kebanyakan smartphone premium buatan Samsung lainnya. Sedikit perbedaan yang ada pada Samsung Galaxy On5 ini sudah tentu terletak pada dimensinya. Ukuran tubuh Galaxy On5 adalah 142.3 x 72.1 x 8.5 mm, serta memiliki bobot 149 gram. Ukuran bodi Samsung Galaxy On5 ini memang lebih kecil karena luas bentangan layarnya juga berukuran lebih kecil, di mana smartphone ini mengusung layar berukuran 5 inci.
Seperti yang telah disinggung diatas tadi, bahwa Samsung hanya memakai teknologi layar TFT demi untuk menekan biaya produksi dari seri Galaxy On5. Layar yang berukuran 5 inchi tersebut memiliki resolusi HD 720 x 1280 pixels, sehingga gambarnya tetap terlihat tajam karena memiliki kerapatan layar 294 ppi dan didukung layar dengan kedalaman 16 juta warna.
Sayangnya tidak ada perlindungan anti gores pada layar ponsel terbaru dari Samsung ini. Harga Samsung Galaxy On5 yang dibanderol 2 Jutaan menjadi alasan bagi Samsung untuk tidak melapisinya dengan teknologi Gorilla Glass atau lapisan anti gores tipe lainnya.
Chipset & Sistem Operasi
Samsung Galaxy On5 hadir sebagai smartphone entry level sudah dibekali dengan komponen dapur pacu cukup tangguh. Samsung telah menanamkan sebuah chipset buatan Samsung sendiri yaitu chipset Exynos 3475 yang telah terkomputasi dengan inti prosesor 32 bit dengan processor Quad Core 1.3 Ghz.
Inti prosesor yang ada dalam smartphone terbaru dari Samsung ini diperkuat pulah dengan chjp pengolah grafis GPU Mali-T720 yang tentunya akan mampu menampilkan segala tindakan multitasking dari penggunanya. Serta didukung pula dengan kapasitas RAM yang cukup minim yaitu 1.5 GB.
Seluruh komponen hardware tersebut nantinya akan bejalan pada sistem operasi Android v5.1 Lollipop. Dengan Kehadiran OS besutan Google ini pastinya juga akan memberikan dukungan kinerja yang lebih maksimal, fitur menarik, serta proses kerja aplikasi yang tergolong ringan.
Konektifitas
Beralih kesektor konektifitas, seperti yang sudah kita singgung diawal tadi bahwa smartphone Samsung Galaxy On5 sudah bisa mengakses jaringan 4G LTE cat 4. Dimana jaringan 4G tersebut berguna untuk membantu penggunanya berselancar di internet dengan kecepatan mencapai 150 mbps. Selain jaringan 4G terdapat pula jaringan internet lain seperti HSPA, EDGE serta GPRS.
Kemudian untuk fitur konektifitas lainnya sudah terdapat fitur Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot untuk mengakses internet jarak dekat. Lalu untuk keperluan tukar file antar sesama smartphone sudah terdapat fitur Bluetooth v4.1, dan microUSB v2.0.
Kecanggihan Kamera, Kapasitas Memori & Baterai, Serta Harga Samsung Galaxy On5
Kecanggihan Kamera
Salah satu fitur yang menjadi andalan pada smartphone Samsung Galaxy On5 ini adalah sektor fotografi, vendor Samsung memproduksi smartphone ini memang ditujuhkan untuk menyasak kalangan menengah kebawah. Hal itu terbukti dengan harga Samsung Galaxy On5 yang dibandol cukup terjangkau.
Harga jual smartphone ini juga mempengaruhi setiap komponen spesifikasi yang diusungnya, seperti pada sektor kamera yang diandalkannya, Samsung hanya memasang kamera berlensa 8 MP di bagian belakang serta kamera 5 MP pada sisi depan smartphone Samsung Galaxy On5.
Kamera belakang tersebut memiliki resolusi sebesar 3264 x 2448 pixels, lengkap dengan fitur penunjang seperti autofocus dan LED flash. Selain untuk mengambil foto kamera utama tersebut juga mampu merekam video hingga beresolusi Full HD 1080p@30fps.
Memori & Baterai
Demi menekan biaya produksi smartphone Samsung Galaxy On5, sang vendor hanya memasangkan memori internal sebesar 8 GB dan parahnya yang tersisa cuma 4.3GB. Namun Anda tidak perlu khawatir, karena kelamahan tersebut akan tertupi apabila sobat memasukan kartu microSD berdaya tampung mencapai 128 GB.
Pembahasan yang terahir adalah sektor penyuplai daya, dimana Samsung telah membekali seri Galaxy on5 dengan baterai bertipe Li-Ion yang memiliki kapasitas daya maksimal mencapai 2600 mAh.
Tabel Spesifikasi Samsung Galaxy On5
Kartu Sim | Dual SIM |
Ukuran Dimensi | 142.3 x 72.1 x 8.5 mm |
Berat | 149 gram |
Tipe Layar | TFT capacitive touchscreen, 16M colors |
Ukuran Layar | 5.0 inches, 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density) |
Memori Internal | Internal 8 GB |
Memori Eksternal | microSD, up to 128 GB |
Ram | 1.5 GB |
Sistem Operasi | Android OS, v5.1 (Lollipop) |
Processor | Exynos 3475 Quad-Core 1.3 GHz |
GPU | Mali-T720 |
Kecepatan Internet | HSPA, LTE Cat4 150/50 Mbps |
Konektivitas | Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth v4.1, microUSB v2.0 |
Navigasi | A-GPS, GLONASS |
Kamera Belakang | 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash |
Video | Full HD 1080p@30fps |
Kamera Depan | 5 MP |
Baterai | Li-Ion 2600 mAh |
Fitur Andalan | Palm Selfie, Beauty Shot, Quick Launch Camera |
Harga Samsung Galaxy On5
Sesuai informasi yang telah kami dapatkan bahwa Harga Samsung Galaxy On5 ini akan dipasarkan dengan kisaran harga sekitar $155. Jika dikonversikan ke mata uang rupiah, makavHarga Samsung Galaxy On5bini adalah sekitar Rp. 2 Jutaan.
Harga Samsung Galaxy On5 Baru | $155 atau sekitar Rp. 2 Jutaan |
Harga Samsung Galaxy On5 Bekas | – |
Harga Samsung Galaxy On5 Terbaru | Cek Disini |
Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy On5
Kelebihan :
- Harga Samsung Galaxy On5 cukup murah
- Memiliki body belakang bertexture sehingga tidak licin
- Didukunga Ram 1.5 GB
- OS Android Lollipop
- CPU Quad Core
- Kamera depan 5 MP yang kaya fitur foto selfie
- Mendukung jaringan 4G LTE
- memiliki 2 slot kartu sim
- Baterai berdaya 2.600 mah yang awet dan irit
Kekurangan :
- Layarnnya masih memakai panel TFT, bukan Super Amoled Display
- Tidak adanya pelindunh Layar
- Belum memakai teknoloigi Wifi Dual Band
- Tidak ada NFC
Itulah sedikit ulasan mengenai Harga Samsung Galaxy On5 yang sudah Kami ulas khusus untuk Anda pencinta gadget tanah air. Untuk Harga Samsung Galaxy On5 yang sudah kami tuliskan di atas, Kami tidak bisa memberikan harga yang pasti, karena sewaktu – waktu bisa berubah atau dikarenakan perbedaan daerah pemasarannya.
Sekian informasi Harga Samsung Galaxy On5 yang Kami sampaikan pada kali ini, semoga informasi diatas bermanfaat bagi Anda semua, tunggu informasi dari Kami selanjutnya dengan tetap mengunjungi situs kami di duahp.com .