Harga Xiaomi Mi5, Hp Android 4G LTE Cat 12 Kamera 16 MP

Gratis Ongkir Tiap Hari di Lazada

Harga Xiaomi Mi5 – Quartal pertama tahun 2016 ini banyak sekali bermunculan smartphone canggih baru dar vendor – vendor besar dunia. Salah satu vendor asal Tiongkok Xiaomi juga tak mau ketinggalan, pada ajang MCW 2016 kemari Xiaomi resmi merilis smartphone teranyar mereka yang telah lama dinanti – nantikan yaitu Xiaomi Mi5.

Hp Android 4G LTE ini pun langsung mendapat respon yang bagus pada ajang MCW tersebut, karena Xiaomi Mi5 sendiri hadir dengan membawa kejutan yang luar biasa. Harga Xiaomi Mi5 sendiri yang tergolong murah menjadi daya tarik utama, disamping itu spesifikasi yang ada bahkan bisa disejajarkan dengan smartphone flagship kenamaan seperti Galaxy S7 atau LG G5.

Harga Xiaomi Mi5, Hp Android 4G LTE Cat 12 Kamera 16 MP

Flash Sale Rp 1

Harga Xiaomi Mi5

Smartphone Xiaomi Mi5 hadir dengan bekal spesifikasi yang bisa dikatakan terbaik untuk saat ini, karena pada bagian jaringan inernet telah mengusung teknologi LTE cat 12. Smartphone ini merupakan yang pertama kali menggunakan teknologi LTE Cat 12 ini.

Flash Sale Rp 1

Selain itu ponsel terbaik milik Xiaomi ini juga hadir dengan tiga versi yang berbeda menurut besaran kapasitas RAM dan juga memori internal. Meskipun hadir dalam tiga versi, namun kehebatnanya tidak bisa diragukan lagi, nah untuk penjelasan seengkapnya silakan simak ulasan berikut ini.

Review Spesifikasi Xiaomi Mi5

Spesifikasi laya Xiaomi Mi5 hadir tidak dengan apa yang selama ini menjadi rumor, Xiaomi Mi5 hadir hanya dengan layar beresolusi Full HD. Namun pemakaian layar Full HD membuat harga Xiaomi Mi5 menjadi lebih terjangkau, dibandingkan smartphone flagship yang mengadopsi layar Quad HD.

Untuk layarnya sendiri memakai teknologi IPS (In-Plane Switching) yang memiliki bentang layar 5.15 inci serta resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels, dan kepadatan layar mencapai 424 pixel per inci. Layar Xiaomi Mi5 bukanlah layar IPS Full HD standard, namun layar tersebut sudah dilengkapi teknologi 16 lamp LED yang mampu meningkatkan kecerahan layar mencapai 30%, dan memiliki satuarsi warna 95% NTSC Color gamut.

Selain itu, layar smartphone iXiaomi Mi5 ni juga memiliki contrast rasio 1500:1 yang membuat warnanya terlihat semakin tajam dan detail. Tak ketinggalan teknologi Sunlight Display dan lapisan pelindung antigores juga dimiliki layar Xiaomi Mi 5. namun belum ada kejelasan tentang pelindung layar apa yang telah dipakainya.

Sementara pada bagian desain, ponsel terbaru dari Xiaomi ini menawarkan desain premium dengan balutan bodi metal yang difinishing sempurna dengan pilihan warna putih, emas, dan hitam. Terlebih casing belakangnya dibuat melengkung, sehingga memberikan grip yang sempurna, dan semakin nyaman ketika dipegang.

Bodinya juga sangat tipis, yakni memiliki ukuran dimensi 144.6 x 69.2 x 7.3 mm dan beratnya cuma 129 gram. Selain itu, dibagian depan juga terpasang sensor sidik jari layaknya smartphone Samsung dan dibagian atas layar tersedia kamera depan 4 MP.

Baca Juga : Harga Vivo Xplay 5, Hp Android RAM 6 GB Pertama di Dunia

Snapdragon 820 Dengan Tiga Versi Memori Internal

Meskipun faktanya harga Xiaomi Mi5 jauh lebih murah dari pada ponsel flagship lainnya, namun spesifiksi yang ditawarkan bisa dikatakan seimbang. Seperti yang telah kita singgung pada bagian awal tadi, ponsel Xiaomi Mi5 akan hadir dalam tiga pilihan harga berdasarkan besaran kapasitas RAM dan juga memori internal.

Nah untuk versi yang pertama atau bisa disebut versi standart telah dilengkapi dengan chipset Snapdragon 820 dipadukan dengan prosesor Dual-core 1.8 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo. Lalu pada versi standart ini juga dilengkapi dengan RAM sebesar 3 GB dan juga memori internal seluas 32 GB.

Lalu untuk versi kedua atau versi High telah ditenagai oleh chipset Snapdragon 820 dipadukan dengan prosesor Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo. Serta dipadukan dengan kapasitas RAM sebesar 3 GB dan juga kapasitas memori internal seluas 64 GB.

Sedangkan untuk versi tertinggi atau versi Pro telah di gawangi oleh chipset Snapdragon 820 dipadukan dengan prosesor Quad core yang terdiri dari Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo. Pada versi Pro ini telah ada memori RAM sebesar 4 GB dan juga memori internal seluas 128 GB. Dari ketiga versi tersebut semuanya tidak dilengkapi dengan slot microSD.

Harga Xiaomi Mi5, Hp Android Kamera 16 MP Fitur 4-Axis OIS

Harga Xiaomi Mi5 akan berbeda-beda tergantung dari konfigurasi Ram, memori internal, dan kecepatan procesornya. Namun untuk segi grafis, semuanya sama-sama dilengkapi GPU Adreno 530 yang dimaksimalkan kestabilannya oleh sistem operasi Android Marshmallow dengan tampilan antarmuka MIUI 7 terbaru.

Meskipun Xiaomi Mi5 hadir tanpa memori eksternal, namun ponsel ini telah mengusung memori internal yang telah dilengkapi dengan teknologi UFS 2.0 (Universal Flash Storage) yang diklaim 87% lebih cepat dibandingkan memori bertipe eMMC yang sering kali dipakai smartphone flagship lainnya.

Sedangkan untuk urusan suplai daya baterai, ponsel ini telah dibekali dengan baterai non – removable atau tida bisa dilepas. Sedangkan untuk daya baterainya sendiri sebesar 3.000 mah yang diklaim memiliki waktu standby mencapai 8 Hari.

Selain itu, baterai tersebut juga dilengkapi dengan teknologi Qualcomm Quick Charge 3.0 yang mampu mempercepat pengisian daya baterai secara signifikan. Dimana kita cukup mencolokan kabel charger ke port usb type-c selama 10 menit untuk menghasilkan daya baterai selama 4 jam.

Jaringan Internet 4G LTE Cat 12 dan Kamera 16 MP Berfitur 4-Axis OIS

Jaringan Internet 4G LTE Cat 12

Harga Xiaomi Mi5 untuk versi termurah memang tidak melebihi angka 5 Juta Rupiah, namun smartphone Xiaomi Mi5 ini tetap menawarkan teknologi jaringan 4G LTE tercanggih untuk saat ini. Yaitu ponsel ini telah mengusung teknologi 4G LTE Category 12 yang bisa dipakai mengakses internet hingga kecepatan mencapai 600 mbps untuk download dan untuk upload mencapai 100 mbps.

Kecepatan internetnya sungguh menakjubkan, dan bisa kita andalkan untuk berkomunikasi melalui teknologi VoLTE yang memiliki kualitas suara dan video lebih jernih. Menariknya lagi, Xiaomi juga menyediakan fitur Dual Sim, NFC, dan USB Type-C sebagai salah satu kelebihan Xiaomi Mi5 pada sektor konektivitas. kemudian ada juga fitur WiFi Direct, hotspot, Bluetooth v4.1, A2DP, NFC, Infrared dan A-GPS, GLONASS.

Harga Xiaomi Mi5, Hp Android 4G LTE Cat12 RAM 4 GB

Kamera 16 MP Berfitur 4-Axis OIS

Selain memiliki kelebihan pada sektor jaringan internet, ponsel ini juga hadir dengan spesifikasi kamera yang memiliki kemampuan sangat mengagumkan. Kemampuan ini tak lepas dari pemakaian sensor Sony IMX298 yang dipadukan dengan lensa 16 MP yang didukung berbagai fitur canggih.

Fitur – Fitur canggih tersebut antara lain  phase detection autofocus akan mempercepat pengambilan focus objek yang bergerak agar tidak blur. Lalu ada juga fitur Dual Tone LED Flash dan juga teknologi ISP ( Image Sensor Processor ) generasi kedua yang mengoptimalkan kemampuan kamera Xiaomi Mi5 dalam mengambil foto pada kondisi low light.

Namun yang paling menarik adalah hadirnya teknologi 4-axis optical image stabilization pada kamera utama yang mampu meningkatkan kestabilan ketika sobat mengambil foto dan merekam video hingga resolusi 4K. Selain itu, kamera belakang Xiaomi Mi5 juga dilindungi lapisan kaca kristal safir.

Selanjutnya beralih ke kamera bagian depan, dimana sudah terpasang kamera depan berkekuatan lensa sebesar 4 MP yang didalamnya memiliki sensor berukuran 2 micronpixels, dan memiliki aperture f/2.0, serta lensa Wide Angle dengan lebar 80°.

Spesifikasi Xiaomi Mi5

Bodi
  • Dimensi : 144.6 x 69.2 x 7.3 mm
  • Berat : 129 g / 139 g
  • Layar : IPS LCD capacitive touchscreen, 5.5 inches, 1080 x 1920 pixels (~441 ppi pixel density)
  • Protection : Scratch Resistant Glass
Dapur Pacu
  • Memori Internal : 128 GB (Ram 4GB)
  • Memori Internal : 32/64 GB (Ram 3GB)
  • Memori ekternal : –
  • OS :Android OS, v6.0 (Marshmallow) / Miui 7
  • Chipset : Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820
  • GPU : Adreno 530
  • Sensor : Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer
Konektivitas
  • Sim Card : Dual Sim
  • Internet : HSPA, 4G LTE+, VoLTE
  • Nirkabel : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot, Bluetooth v4.1, A2DP, NFC, Infrared
  • Navigasi : A-GPS, GLONASS, BDS
  • USB : USB Type-C 1.0
Kamera
  • Kamera Utama: 16 MP, f/2.0, phase detection autofocus, OIS, dual-LED (dual tone) flash
  • Kamera Sekunder : 4 MP, f/2.0, 1/3″ sensor size, 2µm pixel size, 1080p@30fps
  • Video : 2160p@30fps, 1080p@30fps, 720p@120fps
Baterai
  • Kapasitas : Non-removable Li-Po 3000 mAh
  • Fitur : Quick Charge 3.0

Harga Xiaomi Mi5, Hp Android Kamera 16 MP

Harga Xiaomi Mi5

Karena smartphone ini hadir dalam tiga versi tentu saja harga Xiaomi Mi5 akan berbeda untuk tiap versinya. Dimana untuk versi yang pertama atau versi standart telah dibanderol sebesar US$306 atau sebesar Rp. 4 Jutaan dengan bekal RAM 3 GB dan ROM 32 GB serta prosesor Dual-core 1.8 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo.

Lalu untuk versi yang kedua atau versi High dibanderol sebesar US$352 atau Rp. 4.6 Jutaan dan telah dilengkapi dengan RAM 3 GB serta memori internal 64 GB dan juga prosesor Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo.

Sedangkan versi tertinggi dengan harga Xiaomi Mi5 paling mahal di banderol sebesar US$413 atau Rp. 5.5 jutaan dipersenjatai dengan spesifikasi paling tinggi yaitu RAM 4 GB dan memori internal sebesar 128 GB serta prosesor Quad Core Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo.

Harga Xiaomi Mi5 Standard Edition Harga Xiaomi Mi5 High Edition Harga Xiaomi Mi5 Pro Edition
Ram 3GB Ram 3GB Ram 4GB
Internal 32GB Internal 64GB Internal 128GB
Dual-core 1.8 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo
Bodi Belakang Kaca Bodi Belakang Kaca Bodi Belakang Ceramic
US$306 (Rp. 4 Jutaan) US$352 (Rp. 4.6 Jutaan) US$413 (Rp. 5.5 Jutaan)
Baca Juga : Harga Hp Xiaomi Terbaru

Nah, itulah ulasan singkat tentang spesifikasi dan juga Harga Xiaomi Mi5 yang dapat kami sajikan untuk Anda para pecinta smartphone tanah air. Seluruh spesifikasi yang kami tuliskan diatas memang benar adanya, namun untuk Harga Xiaomi Mi5 yang kami tulis kami tidak bisa memberikan kepastian karena bisa saja berbeda dengan daerah Anda atau sesuai lokasi pemasarannya.

Sekian informasi Harga Xiaomi Mi5 yang Kami sampaikan pada kali ini, semoga informasi diatas bermanfaat bagi Anda semua, tungguh informasi dari Kami selanjutnya dengan tetap mengunjungi situs kami di duahp.com.

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada
Flash Sale Rp 1
x