Harga Alcatel Flash 2, Kamera 13 MP Layar 5″

Gratis Ongkir Tiap Hari di Lazada

Harga Alcatel Flash 2 – Telah hadir sebuah ponsel baru bertemakan fotografi mobile dan spesifikasi mumpuni dengan harga yang terjangkau yaitu Alcatel Flash 2. Ponsel baru dengan desain super mewah ini hadir dengan pilihan warna yang menawan diantaranya Volcanic Grey, dan Mica White. Alcatel Flash 2 untuk pertama kali diperkenalakan secara global pada tanggal 22 September kemarin pada sebuah presentasi yang bisa disaksikan streaming oleh semua pencinta gadget di seluruh dunia.

Harga Alcatel Flash 2

Harga Alcatel Flash 2, Kamera 13 MP Harga Terjangkau

Flash Sale Rp 1

Alcatel Flash 2 hadir dengan sejumlah pembaruan dari versi sebelumnya, dan memiliki desain premium yang terkesan mewah, dengan material unik dan langka. Alcatel Flash 2 sengaja didesain khusus untuk memberikan pengalaman Mobile Photography yang unik dan luar biasa bagi para pengguna smartphone. Harga Alcatel Onetouch Flash 2 ini bisa dikatakan cukup terjangkau, dengan spesifikasi yang mumpuni. Seperi apa spesifikasi yang diusung ponsel ini? untuk mengetahuinya mari kita simak ulasan dibawah ini.

Review Spesifiksi Alcatel Flash 2

Berbekal dengan dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by), Alcatel Flash 2 menawakan komponen spesifikasi mumpuni dengan harga terjangkau. Lini fotografi yang menjadi keunggulan ponsel ini mengusung kamera berlensa 13 MP, dan mengandalkan chipset Mediatek MT6753 serta kapasitas RAM yang cukup besar. Selain itu masih banyak lagi spesifikasi handal yang akan kami ulas secar terperinci dibawah ini.

Flash Sale Rp 1

Desain dan Layar

Alcatel Flash 2 memiliki bentuk yang cukup besar, namun ponsel ini mudah dioperasikan dengan satu tangan karena memiliki dimensi berukuran 152.1 x 76.2 x 8.1 mm dan berat 150 gram. Tersedia pula 3 pilihan warna menarik yaitu Volcanic Grey, Mica White dan didesain secara ergonomis dengan body belakang melengkung yang dilapisi texture khusus agar tidak licin dan bebas dari kotoran sidik jari.

Ponsel terbaru dari vendor Alcatel ini hadir dengan layar berukuran 5 inchi menggunakan teknologi layar IPS dengan resolusi HD 720 X 1280 pixel dan memiliki kerapatan mencapai 294 ppi. Selain itu layar dikenakan Alcatel Flash 2 juga sudah bersifat multitouch bahkan hingga menggunakan 5 jari.

Harga Alcatel Flash 2, Kualitas layar IPS

Tidak hanya sampai disitu saja, Alacatel juga menghadirkan teknologi The Miravision Display yang diklaim mampu meningkatkan kualitas gambar agar terlihat semakin tajam, dan dapat diatur sesuai kebutuhan konten yang dimainkan. Sayangnya kualitas layar tidak dilengkapi dengan pilindung layar seprti kebanyakan ponsel pintar pada umumnya.

 

Kamera 13 Megapiksel

Spesifikasi Alcatel Flash 2 pada llini fotografi sudah dibekali kamera utama beresolusi 13 MP setara 4128 x 3096 pixels serta sudah didukung oleh segudang fitur menarik diantaranya adalah fitur phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama.

Harga Alcatel Flash 2, kualitas kamera

Kamera tersebut telah dirancang untuk memberikan kualitas gambar lebih baik saat dipakai disegala kondisi pencahayaan, karena didalamnya tersedia bukaan lensa F/2.0 yang mampu menangkap cayaha lebih banyak meski dalam kondisi low light.

Kemudian untuk kamera depan, disediakan kamera berlensa 5 MP dengan dukungan lampu LED Flash yang menghadap kedepan, serta tambahan fitur autofocus untuk menghasilkan foto selfie terlihat lebih profesional. Sayangnya kamera Alcatel Flash 2 hanya mampu mengabadikan rekaman video Full HD beresolusi 1080 piksel dan kecepatan 30 fps.

 

Performa Hardware dan Software

Beralih ke sektor dapur pacu, ponsel terbaru milik Alcatel ini sudah dibekali chipset Mediatek MT6753 yang ditenagai oleh prosesor bertenaga Octa-core dengan kecepatan 1.3 GHz Cortex-A53. Ketangguhan CPU tersebut didukung penuh oleh RAM 2 GB yang akan membuat kinerja dapur pacu Alcatel Flash 2 dapat bekerja secara maksimal serta lebih responsif meski saat digunakan untuk kegiatan multitasking atau menjalankan lebih dari satu aplikasi secara bersamaan.

Harga Alcatel flash 2, performa dapur pacu

Vendor Alcatel juga membekali ponsel ini dengan sistem operasi dari Android versi v5.1 (Lollipop) yang akan menjadi tumpuhan sseluruh aktifitas CPU tersebut. Sedangkan pada segi desain grafis Alcatel OneTouch Flash 2 pihak perusahaan mempercayakan ke pengolah grafis dari Mali-T720MP3.

Sedangkan untuk kapasits ruang penyimpanan, disediakan memori internal dengan kapasitas penyimpanan sebesar 16 GB. Ruang penyimpanan tersebut masih bisa diekspansi dengan syarat menambahkan slot memori eksternal up to 128 GB. Alcatel Flash 2 dilengkapi dengan baterai yang tidak bisa dilepas (non-removable) Li-Ion 3000 mAh.

 

Kecepatan Internet, Daftar Spesifikasi Lengkap dan Harga Alcatel Flash 2

Kecepatan Internet dan Koneksi Nirkabel

Spesfikasi Alcatel Flash 2 pada bagian konektivitas, dilengkapi dengan 2 slot kartu sim card berbentuk Micro-Sim dimana keduanya bisa aktif secara bersamaan. Menariknya, smartphone ini telah dibekali jaringan 4G LTE pada frekuensi TDD-LTE dan FDD-LTE, sehingga Anda bisa bebas mengisi kedua slot tersebut dengan operator seluler baik GSM maupun CDMA.

Harga Alcatel Flash 2,Kecepatan Internet dan Koneksi Nirkabel

Sementara untuk kecepatan internet yang mampu diraih oleh Alcatel Flash 2 dengan jaringan 4G LTE kategori 4 mencapai 150 mbps untuk download dan 50 mbps untuk upload. Selain itu disediakan juga jaringan 3G HSPA berkecepatan 42.2/11.5 mbps dan jaringan EDGE serta GPRS.

Sedangkan untuk koneksi jaringan nirkabel, telah disediakan koneksi WLAN berupa Wi-Fi 802.11 b/g/n, dan hotspot. Kalu untuk keperluan trnsfer data antar sesama ponsel telah disematkan teknologi bluetooth v4.0, A2DP dan microUSB v2.0. Tidak hanya itu, disediakan juga fitur A-GPS untuk kebutuhan navigasi.

 

Daftar Lengkap Spsifikasi Alcatel Flash 2

JARINGAN Technology GSM / HSPA / LTE
2G bands GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – SIM 1 & SIM 2
3G bands HSDPA 850 / 900 / 2100
4G bands LTE band 1(2100), 3(1800), 7(2600), 40(2300)
Speed HSPA 42.2/11.5 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps
GPRS Yes
EDGE Yes
BODY Dimensions 152.1 x 76.2 x 8.1 mm
Weight 150 gram
SIM Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
DISPLAY Type IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Size 5.0 inches
Resolution 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
Multitouch Yes, up to 5 fingers
  – Miravision Image technology
– Smart wake
– Dedicated camera key
PLATFORM OS Android OS, v5.1 (Lollipop)
Chipset Mediatek MT6753
CPU Octa-core 1.3 GHz Cortex-A53
GPU Mali-T720MP3
MEMORY Card Slot microSD, up to 128 GB
Internal 16 GB, 2 GB RAM
CAMERA Primary 13 MP, 4128 x 3096 pixels, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash
Features Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama
Video 1080p@30fps
Secondary 5 MP, LED flash
SOUND Alert types Vibration; MP3, WAV ringtones
Loudspeaker Yes
3.5mm jack Yes
KONEKSI WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot
Bluetooth v4.0, A2DP
GPS Yes, with A-GPS
Radio To be confirmed
USB microUSB v2.0
FITUR Sensors Accelerometer, proximity
Messaging SMS(threaded view), MMS, Email, IM
Browser HTML5
Java No
Colors Volcanic Grey, Mica White
  – Active noise cancellation with dedicated mic
– MP3/AAC+/WAV/Flac player
– Xvid/MP4/H.264 player
– Document viewer
– Photo/video editor
BATERAI   Non-removable Li-Ion 3000 mAh battery
Stand-by Up to 600 h
Talk time Up to 25 h
Music play Up to 30 h

 

Harga Alcatel Flash 2, fitur konektifitas

Harga Alcatel Flash 2

Menurut beberapa surat kabar online belakangan ini, bahwa ponsel Alcatel Flash 2 kini sudah hadir di Indonesia berkat kerja sama Alcatel dengan salah satu toko online ternama di tanah air, yakni Lazada Indonesia. Oleh karena itu Alcatel Flash 2 ini sudah dijual secara eksklusif oleh Lazada Indonesia dengan harga yang sangat murah.

Harga Resmi Harga di LAZADA
Rp 2.499.000 Rp 1.999.0000

Harga resmi Alcatel Flash 2 adalah sebesar 2.5 Juta Rupiah, jadi apabila anda ingin membeli ponsel ini dengan harga 1.9 Juta Rupiah harus melakukan Pre-Order sebelum batas waktu yang ditentukan oleh Lazada.

 

Itulah sedikit ulasan singkat mengenai Harga Alcatel Flash 2 yang telah kami sampaikann untuk Anda. Mengenai Harga Alcatel Flash 2 yang tertera diatas kami tidak dapat memberi jaminan yang pasti, dikarenakan perbedaan daerah pemasarannya.

Sekian informasi Harga Alcatel Flash 2 yang Kami sampaikan pada kali ini, semoga informasi diatas bermanfaat bagi Anda semua, tunggu informasi dari Kami selanjutnya dengan tetap mengunjungi duahp.com .

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada
Flash Sale Rp 1
x